Witness Sertifikasi Awal SFM-IFCC Community Forest KSU KOSTAJASA

PT Intishar Sadira Eshan (PT ISE) (08/09/2023) |

Dalam rangka proses akreditasi sebagai lembaga sertifikasi untuk skema pengelolan hutan lestari/ Sustainable Forest Management – Indonesian Forestry Certification Cooperation (SFM-IFCC), PT ISE melakukan kegiatan sertifikasi awal SFM-IFCC pada ruang lingkup pengelolaan hutan kemasyarakatan (Community Forest/CF) di Koperasi Serba Usaha Taman Wijaya Rasa (KSU KOSTAJASA) berlokasi di Karangjati, Jatiluhur, Kecamatan Karanganyar, Kebumen, Jawa Tengah pada selasa s/d Jumat (5-7/9/2023). Kegiatan ini disaksikan oleh asesor KAN.

KSU Kostajasa mengelola hutan kemasyarakatan seluas ± 389,602 Ha yang lokasinya menyebar di beberapa desa di kabupaten Kebumen. Adapun jenis kayu yang diproduksi antara lain : Jati, Mahoni, Sengon, Akasia, Gemelina dan Ganitri serta HHBK Gula Kelapa. KSU Kostajasa memiliki anggota kelompok tani hutan (KTH) sebanyak 22 kelompok dan yang dijadikan sampling penilaian sebanyak 5 KTH yaitu :  KTH Karya Sari Desa Sikayu Kec. Buayan, KTH Tugu Makmur Desa Tugu Kec. Buayan, KTH Tani Makmur Desa Wonoharjo Kec. Rowokele, KTH Sumber Rezeky 2 Desa Peniron Kec. Pejagoan  dan KTH Lestari Jaya Desa Logandu Kec. Karanganyar.   

Dalam sesi pertemuan pembuka audit, Lead Auditor SFM-IFCC menyampaikan, salah satunya tujuan diakukan audit tahap 2 adalah untuk memastikan kinerja unit usaha pengelolaan hutan kemasyarakatan (Community Forest/CF) KSU KOSTAJASA memenuhi  persyaratan standar SFM – IFCC  ST 1001:2021.  

Gambar 1

Kegiatan Opening Meeting dan Close Meeting Witness Audit Sertifikasi Awal SFM-IFCC yang diselenggarakan di kantor KSU Kostajasa yang dihadiri oleh Tim Auditor SFM PT ISE, Perwakilan Manajemen PT ISE, Asessor KAN dan Pimpinan Manajemen beserta karyawan KSU Kostajasa

Hadir pada kesempatan proses audit tersebut Kepala Badan Standardisasi Nasional (BSN) Ketua Komite Akreditasi Nasional (KAN) Bpk. Kukuh S. Achmad sebagai Observer dalam kegiatan proses audit sertifikasi Skema SFM-IFCC sedangkan asesor dari KAN yang tugaskan untuk melaksanakan witness adalah Bpk. Djoko Supomo dan Bpk. Adi Husada

Gambar 2

Kegiatan pengumpulan bukti audit dengan metode verifikasi dokumen, wawancara dan dilanjutkan dengan pemeriksaan lapangan

Gambar 3

Pertemuan dengan KTH Sumber Rezeky 2 untuk berkoordinasi, sebelum kegiatan pemeriksaan ke kebun anggota KTH dilakukan.   

Gambar 4

Auditor Produksi dan auditor magang sedang melakukan pemeriksaan ketelusuran kayu hasil tebangan sampai ke tunggak, berlokasi di kebun KTH Lestari Jaya, Desa Logandu Kec. Karanganyar Kab. Kebumen yang disaksikan oleh Bpk. Kukuh dari KAN

Gambar 5

Manager KSU Kostajasa yang diwakili oleh Bpk. Untung Karnanto sedang menjelaskan pengelolaan hutan kemasyarakatan kepada Bpk. Kukuh beserta Stafnya, berlokasi di kebun KTH Sumber Rezeky 2, Desa Peniron Kec. Pejagoan Kab. Kebumen

Sementara itu, Direktur PT ISE Ibu Meiliana Lakani dalam kunjungan ke lapangan menyampaikan apresiasi kepada KSU KOSTAJASA yang telah mengembangkan pengelolaan hutan kemasyarakatan yang baik agar tercapai tujuan pengelolaan hutan rakyat yang lestari dan diharapkan dapat menjadi model percontohan pengelolaan hutan kemasyarakatan kepada unit-unit usaha pengelolaan hutan rakyat yang lainnya. Ibu Meiliana juga mengucapkan terima kasih atas sinergi dan kerjasamanya yang kooperatif untuk pelaksanaan audit witness yang berjalan lancar dan sukses”.

Gambar 6

Lead Auditor (bidang Ekologi) sedang melakukan pemeriksaan bentuk pengolahan lahan kebun terkait konservasi tanah air, berlokasi di kebun KTH Sumber Rezeky 2, Desa Peniron Kec. Pejagoan Kab. Kebumen yang disaksikan oleh Bpk. Kukuh dari KAN, Asesor KAN dan Direktur PT ISE sebagai Observer.

Editor: Rochim
Copyright Kostajasa © September 2023

Bagikan

Share on facebook
Share on twitter
Share on telegram
Share on whatsapp

Berita Terbaru